Jangan Coba - coba Tanyakan Pertanyaan Ini Pada Cewek! Meskipun Cewek Itu Adalah Keluargamu

Jangan Coba - coba Tanyakan Pertanyaan Ini Pada Cewek! Meskipun Cewek Itu Adalah Keluargamu

Rasa penasaran dan ingin tahu adalah hal yang wajar dan tidak bisa dipisahkan dalam kehidupan manusia. Maka dari itu, kita pun sering bertanya-tanya agar rasa ingin tahu yang berada dalam fikiran kita bisa terselesaikan. Tetapi, apakah kamu pernah berfikir? Pertanyaan-pertanyaan yang kamu berikan ke seseorang tersebut terutama cewek bisa menyakiti hati si cewek tersebut? Tidak semua apa yang kamu anggap benar itu, benar juga dihadapan orang lain.

Maka dari itu, ketika kamu ingin bertanya ke seorang cewek, alangkah baiknya kamu fikir-fikir terlebih dahulu apakah pertanyaan tersebut bisa menyakiti hati si cewek tersebut atau tidak. Jadi, jangan asal jeplak kalo mau bertanya meskipun itu keluarga kamu sendiri! Nah, daripada kamu bingung mikirin pertanyaan-pertanyaan yang bisa menyakiti hati si cewek. Mendingan kamu simak saja lanjutan artikel berikut ini, karena pertanyaan-pertanyaan ini adalah yang wajib kamu hindari ketika bertanya ke seorang cewek.

1. Cewek akan merasa terganggu hatinya, jika diberikan pertanyaan tentang materi

Setiap manusia yang hidup dimuka bumi ini diberikan rezeki yang berbeda-beda, ada yang miskin dan juga ada yang kaya. Dan bagi yang kaya jika ditanyakan pertanyaan tentang materi, dia pasti akan senang karena dia sudah mempunyai banyak materi. Beda dengan yang miskin atau belum mempunyai apa-apa, kamu jangan pernah tanyakan tentang materi kepada keluarga yang tidak kaya. Karena ketika kamu menanyakan pertanyaan tersebut ke cewek yang tidak kaya, pasti hatinya akan merasa sakit dan malu karena tidak ditakdirkan menjadi orang kaya.

2. Jika cewek tersebut adalah Ibu Rumah Tangga, kamu jangan sekali-kali tanyakan pekerjaannya!

Hati dan sifat seorang cewek pasti selalu ingin tinggi dan mempunyai derajat yang tinggi dilingkungannya. Maka dari itu, banyak sekarang istri yang merasa malu atau minder jika menjadi Ibu Rumah Tangga, padahal menurut Rasulullah SAW pekerjaan Ibu Rumah Tangga adalah pekerjaan yang sangat mulia bagi seorang istri. Tapi, tetap saja meskipun sudah dibilang mulia pun, masih banyak istri yang tidak mau jadi Ibu Rumah Tangga, mereka ingin mempunyai pekerjaan yang bisa meningkatkan derajatnya.

3. Jangan tanya Kapan Menikah? Ke cewek yang sudah berkepala 3 tapi belum menikah

Kalo misalnya tanya pertanyaan ini ke cewek yang masih muda atau dibawah 23 lah tidak apa-apa, karena mereka pun masih muda dan juga pasti ada yang masih kuliah. Tapi, ketika kamu bertanya pertanyaan ini ke cewek yang sudah diatas 25, bisa saja pertanyaan ini menyakiti hati si cewek tersebut. Karena takutnya anggapan orang menjadi negatif ke si cewek tersebut. Mungkin saja si cewek ini masih ada halangan untuk tidak menikah seperti ingin menunggu laki-laki yang baik untuk menjadi suaminya atau ingin mengejar karir terlebih dahulu. Jadi, buat kamu nih yang suka asal jeplak kalo ngomong, jangan sekali-kali tanya pertanyaan ini ke cewek yang umurnya diatas 25 meskipun itu bercanda!

4. Jangan pernah tanya sudah mempunyai anak berapa? Ke pasangan suami istri yang belum dikaruniai anak dalam waktu lama

Seorang cewek akan lebih malu atau sakit hatinya jika ada yang bertanya tentang pertanyaan ini dibanding ditanya tentang kapan menikah. Daripada kita bertanya pertanyaan ini ke cewek yang belum mempunyai anak lebih baik kita mendoakan saja pasangan suami istri tersebut agar cepat dikaruniai anak. Jika pun kita penasaran, kita masih bisa tanyakan pertanyaan ini ke kerabat atau teman dekat si cewek tersebut tanpa sepengetahuan cewek tersebut.

Pertanyaan-pertanyaan diatas adalah pertanyaan yang benar-benar sensitif bagi cewek dan harus benar-benar kamu hindari. Jangan tanyakan!  (source: semuabaca.com)

Artikel Allcaption Lainnya :

0 komentar:

Post a Comment

Scroll to top